Nurul & Adnan
SAVE THE DATE |21.04.2024
Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang.
( Ar-Rum 21 )
The Bride
Nurul Fatimah, S. Pd.
Putri Ke Tiga dari
Bapak Juju Zainul Harahaf (Alm) dan Ibu Karwati
Mustari Adnan, S. Ag.
Putra Ke Dua dari
Bapak Sayidin, M. Pd. dan Ibu Renny Kendyawati
The Groom
Tanpa mengurangi rasa hormat, kami mengundang Bapak/Ibu/Saudara/i untuk hadir dihari bahagia Pernikahan kami yang akan dilaksanakan pada:
akad nikah
TEMPAT
Mesjid Al-Ihsaniyah
TEMPAT
Kp. Cisurian RT 02 RW 06, Desa Rajamandala, Kec. Rajapolah, Kab. Tasikmalaya
(Kediaman mempelai wanita)
resepsi pernikahan
Pada dasarnya tidak ada yang kebetulan di dunia ini. Semua sudah diatur dan disusun rapi oleh Sang Maha Kuasa. Termasuk pertemuan kami. Kami dipertemukan pada bulan Januari tahun 2023, ketika kami terpilih menjadi salah satu anggota Badan Adhoc Penyelenggara Pemilu 2024.
Katanya perasaan akan tumbuh dengan adanya kebersamaan. Memang, tidak ada kata pacaran dalam hubungan kami. Kami hanya berteman dekat, dan berhubungan layaknya rekan kerja yang baik. Namun, alam seakan berkonspirasi untuk menyatukan kami berdua.
Tak perlu waktu lama, ketika kami sudah yakin akan perasaan kami, pada bulan Februari 2024 atas izin dan kehendak Allah SWT mempertemukan keluarga kami berdua. Selanjutnya, kami memutuskan untuk melangkah pada jenjang yang lebih serius dan lebih sakral.Â
Percayalah, bukan karena bertemu lalu berjodoh tapi karena berjodohlah maka kami dipertemukan. Kami memutuskan untuk mengikrarkan janji suci pernikahan pada tanggal 21 April 2024. InsyaAllah… Sebagaimana yang dikatakan oleh Sayyidina Ali bin Abi Thalib “APA YANG MENJADI TAKDIRMU AKAN MENEMUKAN JALANNYA UNTUK MENEMUKAN MU”.
Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami, apabila Bapak/Ibu/Saudara/i berkenan hadir dan memberikan doa restu.
Atas kehadiran dan doa restunya, kami mengucapkan terima kasih.